Lailin, Ulva Roifatul and Haryanti, Nik and Ardiansyah, Rio Septyan (2024) Peran Administrasi Publik Dan Komunikasi Publik Dalam Membangun Kolaborasi Antara Kelompok Masyarakat (Pokmas Mulya Abadi) Dan Pemerintah Guna Pembangunan Kelurahan. Public Service And Governance Journal, 5 (2). pp. 215-232. ISSN 2797-9083
![[thumbnail of cek Plagiasi Publikasi Jurnal Penelitian tahun 2024.pdf]](https://repository.unisbablitar.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
cek Plagiasi Publikasi Jurnal Penelitian tahun 2024.pdf
Download (3MB)
![[thumbnail of PUBLIKASI JURNAL PENELITIAN INTERNAL 2024 psgj+vol+5+no.+2+juli+2024+hal+215-232.pdf]](https://repository.unisbablitar.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
PUBLIKASI JURNAL PENELITIAN INTERNAL 2024 psgj+vol+5+no.+2+juli+2024+hal+215-232.pdf
Download (991kB)
Abstract
Pembangunan kelurahan merupakan bagian penting dalam upaya meningkatkan kualitas hidup
masyarakat perkotaan. Penelitian ini meneliti peran administrasi publik dan komunikasi publik dalam membangun
kolaborasi antara kelompok masyarakat dan pemerintah dalam pembangunan kelurahan. Penelitian ini sangat
penting karena keberhasilan pembangunan kelurahan sangat bergantung pada hubungan kolaboratif antara
pemerintah dan kelompok masyarakat. Tujuannya tidak hanya untuk menemukan hal-hal yang mempengaruhi
kerja sama ini, tetapi juga untuk menunjukkan metode yang berguna untuk meningkatkan partisipasi masyarakat
dalam pembangunan kelurahan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif yang mengumpulkan data
melalui observasi partisipatif, analisis dokumen, dan wawancara mendalam. Penelitian ini mencakup pencarian
infomasi data melalui pejabat terkait ataupun tim fasilitator pada kegiatan pemberdayaan masyarakat pada
pekerjaan fisik maupun nonfisik, pemeriksaan kebijakan dan peraturan yang berkaitan dengan pemberdayaan
masyarakat, dan pengamatan langsung kegiatan Pokmas Mulya Abadi di Kelurahan Bendogerit Kota Blitar.
Selanjutnya data dianalisis menggunakan pendekatan tematik untuk menemukan pola dan tema dalam komunikasi
publik, administrasi publik, dan kolaborasi antara masyarakat dan pemerintah. Diharapkan hasil penelitian ini
akan memberikan pemahaman yang lebih baik tentang dinamika kolaborasi dalam pembangunan kelurahan antara
kelompok dan masyarakat pemerintah. Luaran yang dimaksudkan juga mencakup saran-saran kebijakan untuk
meningkatkan efektivitas kolaborasi, panduan praktis untuk membangun hubungan yang kuat antara pemerintah
dan kelompok masyarakat, dan kontribusi teoritis untuk meningkatkan pemahaman kita tentang administrasi
publik dan komunikasi publik.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK > Ilmu Administrasi Negara |
Divisions: | FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK > Ilmu Administrasi Negara |
Depositing User: | Ulva Roifatul Lailin |
Date Deposited: | 05 Jun 2024 06:20 |
Last Modified: | 05 Jun 2024 06:20 |
URI: | https://repository.unisbablitar.ac.id/id/eprint/150 |